BeritaRegional

SMP Maria Goretti Gelar Lomba Futsal “Maria Goretti Competition 2025” Tingkat SD Kota Semarang

208
×

SMP Maria Goretti Gelar Lomba Futsal “Maria Goretti Competition 2025” Tingkat SD Kota Semarang

Sebarkan artikel ini

Foto : “Salah satu Tim Futsal Maria Goretti Competition 2025 dari Sekolah Dasar (SD) Kanisius Kumosari, yang juga lolos dibabak penyisihan, Jum’at, 26 September 2025“.

SEMARANG, (Repronews.id) – SMP Maria Goretti Semarang menggelar ajang perlombaan Futsal antar SD Tingkat Kota Semarang “Maria Goretti Competition (MGC) 2025”  di Lapangan Futsal Sekolahan Maria Goretti, Jum’at, 26 September 2025.

Mengusung tema Maria Goretti Level Up, acara lomba yang digelar itu, berlangsung selama tiga hari, yakni mulai tanggal 26 hingga 28 September 2025.

Ajang perlombaan Maria Goretti Competition 2025 bertujuan untuk mengembangkan potensi bakat anak dan menciptakan kemandirian, serta mental anak agar menjadi anak yang berbakat dan hebat, serta berprestasi.

Peru diketahui bahwa, di acara Maria Goretti Competition ini, tak hanya Futsal melainkan juga ada kategori lain yang dilombakan, seperti lomba Solo Vokal, Putri Kebaya, Fotografi dan 3-Point/Three Point Basket.