SEMARANG, (Repronews.id) – Masyarakat Kota Semarang menggelar kerja bhakti membersihkan Kali Banger sebagai upaya menjaga kebersihan lingkungan sekaligus mengurangi risiko banjir.
Kegiatan ini mendapat dukungan penuh dari Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang dengan mengerahkan alat berat berupa beko untuk mengeruk endapan tanah dan sampah berat yang menghambat aliran sungai.
Kerja bhakti yang melibatkan warga sekitar bantaran Kali Banger dan jajaran Pemerintah kota Semarang ini dilakukan secara gotong royong.
Warga membersihkan sampah rumah tangga dan material ringan secara manual, sementara Pemkot Semarang melalui dinas terkait menurunkan beko untuk mengangkat endapan lumpur, tanah, serta sampah berukuran besar yang sulit ditangani secara manual.
Pengerahan alat berat tersebut dinilai sangat membantu mempercepat proses normalisasi Kali Banger.












