BeritaRegional

Wali Kota Semarang Tegaskan Pelayanan Sosial untuk Warga Tidak Dibatasi

79
×

Wali Kota Semarang Tegaskan Pelayanan Sosial untuk Warga Tidak Dibatasi

Sebarkan artikel ini

Di wilayah Semarang Timur, Karang Taruna bersama warga melakukan kegiatan bersih lingkungan dan sungai.

Menurutnya, partisipasi masyarakat sangat penting dalam menjaga ketahanan sosial.

Terkait bantuan sosial, Wali Kota Semarang menyampaikan bahwa di awal tahun pemerintah telah menyalurkan bantuan kepada masyarakat terdampak.

“Kami memberikan 400 paket sembako dan 50 kasur gulung untuk warga Mangkang dan Mangunharjo,” ungkap Agustina.

Selain itu, bantuan nasi bungkus dan 400 paket sembako juga disalurkan kepada nelayan di Tambaklorok, Semarang Utara, menyusul cuaca angin ekstrem berdasarkan informasi BMKG.

Agustina menekankan pentingnya pemutakhiran data sosial. Dinas Sosial bersama PSM, PKH, dan perangkat wilayah terus melakukan verifikasi dan validasi data PPKS.

“Kami ingin data benar-benar akurat, transparan, dan akuntabel agar bantuan tepat sasaran kepada masyarakat,” kata Wali Kota Semarang.